Contoh Alat Ukur Masa Jenis Benda Tak Beraturan

Massa jenis merupakan besaran turunan yang diturunkan dari besaran pokok massa dan besaran turunan volume. Sedangkan volume juga merupakan besaran turunan yang diturunkan dari besaran pokok panjang. Massa jenis suatu benda didefinisikan sebagai massa persatuan volume. Dapat juga dikatakan bahwa massa jenis adalah perbandingan antara massa terhadap volumenya. Jika dituliskan dalam bentuk rumus matematis yakni:

ρ = m/V

 

dengan:

ρ = massa jenis benda

m = massa benda

V = volume benda

 

Jadi untuk mengukur massa jenis suatu benda dapat dilakukan dengan dua tahap yakni mengukur massa benda dan mengukur volume benda. Untuk mengukur massa benda dapat menggunakan neraca. Sedangkan untuk mengukur volume benda dapat menggunakan gelas pancuran. Gelas pancuran ini dapat digunakan untuk mengukur benda yang bentuknya beraturan maupun tidak beraturan misalnya batu. Setelah didapatkan massa dan volumenya, massa jenis dapat dicari dengan menggunakan rumus di atas.

Contoh Alat Ukur Masa Jenis Benda Tak Beraturan
Ilustrasi cara mengukur mass jenis benda tak beraturan

Bagaimana cara mengukur massa jenis benda yang bentuknya tidak beraturan misalnya batu?


Berikut admin langkah-langkah untuk mengukur massa jenis benda tak beraturan yakni:

  1. Ambilah sebuah batu, kemudian ukur massa batu dengan menggunakan neraca.
  2. Isi air gelas pancuran hingga mencapai bibir pancuran
  3. Masukan batu ke dalam gelas pancuran, kemudian air yang tumpah melalui pancuran ditampung dengan menggunakan gelas ukur.
  4. Ukur volume air yang berada di gelas ukur (air yang tumpah ke gelas ukur
  5. Hitung massa jenis batu dengan cara membagi massa batu dengan volume batu.

 

Nah berdasarkan pemaparan di atas, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa contoh alat ukur massa jenis benda adalah kombinasi antara neraca dengan gelas pancuran. Dapat dikatakan bahwa belum ada alat yang bisa mengukur secara langsung massa jenis benda tak beraturan. Jika teman-teman pembaca blog ini menemukan alat ukur yang bisa mengukur massa jenis benda tak beraturan secara langsung bisa berbagi informasi dengan cara menuliskannya di kolom komentar.

 

Contoh Soal Mengukur Massa Jenis Tak Beraturan

Contoh soal tentang mengukur massa jenis benda tak beraturan yang sering kita temukan dalam ujian di sekolah, baik itu ujian tengah semester, ujian akhir semester maupun ujian nasional.

 

“Sebuah batu memiliki massa 100 gr, dimasukan ke dalam gelas ukur yang berisi air dengan volume 100 cm3. Setelah dimasukan batu, volume air yang ada di gelas ukur menjadi 150 cm3. Hitunglah massa jenis batu tersebut”

 

Penyelesaian:

m = 100 gr

V2 = 150 cm3

V1 = 100 cm3

 

Cari terlebih dahulu volume batu yakni:

V = T2 – T1

V = 150 – 100

V = 50 cm3

 

Hitung massa jenis batu dengan rumus:

ρ = m/V

ρ = 100/50

ρ = 2 gr/cm3

Jadi, massa jenis batu tersebut adalah 2 gr/cm3.

 

Demikian artikel tentang contoh alat ukur massa jensi benda tak beraturan lengkap dengan gambar ilustrasi dan contoh soal serta penyelesaiannya. 

TOLONG DIBAGIKAN YA :

0 Response to "Contoh Alat Ukur Masa Jenis Benda Tak Beraturan"

Posting Komentar

Terima kasih sudah membaca blog ini, silahkan tinggalkan komentar dengan sopan dan tidak mengandung unsur SARA atau pornografi serta tidak ada link aktif. Mohon maaf kalau komentarnya dibalas agak lambat. Kolom komentar ini kami moderasi, jadi kalau ada komentar yang tidak sesuai dengan ketentuan tidak akan dipublikasikan.