Pengertian Sifat Koligatif Larutan

Mungkin kamu pernah memasak mie instan di rumah. Begitu mie instan dimasukan ke dalam air mendidih maka beberapa saat air tersebut berhenti mendidih. Selanjutnya mie instan tersebut akan kembali mendidih jika pemanasan terus dilakukan. Mengapa hal itu bisa terjadi? Pertanyaan akan peristiwa tersebut akan terjawab setelah kamu mempelajari sifat koligatif larutan. Apa yang dimaksud dengan sifat koligatif larutan? 
Pengertian Sifat Koligatif Larutan
Memasak mie instant
img: freegreatpicture.com

Sebelum membahas tentang pengertian sifat koligatif larutan kamu harus paham terlebih dahulu apa itu larutan. Menurut Wikipedia, larutan adalah campuran homogen yang terdiri dari dua atau lebih zat. Zat yang jumlahnya lebih sedikit di dalam larutan disebut (zat) terlarut atau solut, sedangkan zat yang jumlahnya lebih banyak daripada zat-zat lain dalam larutan disebut pelarut atau solven. Komposisi zat terlarut dan pelarut dalam larutan dinyatakan dalam konsentrasi larutan, sedangkan proses pencampuran zat terlarut dan pelarut membentuk larutan disebut pelarutan atau solvasi. Contoh larutan yang sering kita jumpai adalah larutan garam yang merupakan campuran antara air dan garam.

Nah itu definisi larutan secara sederhana. Sekarang kita kembali ke definisi sifat koligatif larutan. Menurut Wikipedia, sifat koligatif larutan adalah sifat larutan yang tidak bergantung pada jenis zat terlarut tetapi tergantung pada banyaknya partikel zat terlarut dalam larutan. Jadi sifat-sifat tersebut tidak tergantung pada jenis larutan.

Jumlah zat yang terlarut dalam suatu larutan dinyatakan dengan konsentrasi larutan. Konsentrasi menyatakan komposisi secara kuantitatif perbandingan zat terlarut dengan pelarut dan atau larutan. Ada beberapa cara untuk menyatakan secara kuantitatif komposisi tersebut, antara lain adalah molaritas, molalitas, dan fraksi mol. Ketiganya menjadi konsep dasar untuk mempelajari sifat koligatif larutan, sehingga ketiganya harus dipelajari terlebih dahulu. Setelah ketiga konsep dasar itu kamu kuasai, maka bisa dilanjutkan ke materi empat jenis sifat koligatif larutan.
TOLONG DIBAGIKAN YA :

0 Response to "Pengertian Sifat Koligatif Larutan"

Posting Komentar

Terima kasih sudah membaca blog ini, silahkan tinggalkan komentar dengan sopan dan tidak mengandung unsur SARA atau pornografi serta tidak ada link aktif. Mohon maaf kalau komentarnya dibalas agak lambat. Kolom komentar ini kami moderasi, jadi kalau ada komentar yang tidak sesuai dengan ketentuan tidak akan dipublikasikan.