Sedang Gas Dalam RPM Tinggi Lalu Ada Suara Ngelitik, Apa Penyebabnya?

Mobil yang dipakai setiap hari tentu tidak selamanya akan dalam keadaan prima dan optimal, tentu ada waktunya untuk istirahat dan dilakukan service terlebih dahulu. Belum lagi ada beberapa komponen yang sudah waktunya diganti atau terjadi beberapa masalah. Masalah yang sering ditakuti oleh pemilik kendaraan tentunya berkaitan dengan mesin, salah satunya adalah terjadinya suara ngelitik pada mesin.

Sedang Gas Dalam RPM Tinggi Lalu Ada Suara Ngelitik, Apa Penyebabnya?
Gambar ilustrasi mobil ada suara ngelitik
Img by: www.mobii.id


Jika suara ini mudah terdengar dari dalam kabin tentunya harus segera dicek dan jangan mencoba untuk mengabaikan hal ini. Jika dibiarkan bisa menjadi masalah yang lebih serius lagi dan akhirnya harus mengeluarkan budget service yang lebih besar lagi. Biasanya suara ngelitik akan sangat kencang saat digas dalam rpm yang tinggi, lalu apa penyebabnya? ini penjelasan selengkapnya.

 

Busi tidak sesuai dengan tipe mesin

Setiap mobil ada yang memiliki tipe mesin berbeda sehingga penggunaan komponen busi juga berbeda dan harus menyesuaikan dengan yang benar. Jika salah memasukkan busi dan ada ketidaksesuaian antara busi dengan tipe mesin maka bisa jadi sebagai penyebab suara ngelitik. Hal ini bisa terjadi karena busi yang tidak cocok akan lemah dalam menghasilkan api untuk pembakaran sehingga menjadi pemicu suara ngelitik.

 

Penggunaan bensin tidak sesuai

Ternyata penggunaan bensin yang tidak sesuai akan berpengaruh terhadap kerja mesin. Bensin memiliki kandungan oktan dan jika oktan tidak sesuai dengan yang direkomendasikan oleh pabrikan maka bisa membuat pembakaran tidak optimal dan berdampak pada mesin yang mengeluarkan suara ngelitik. Jadi mulai sekarang harus mengikuti semua rekomendasi dari pabrikan termasuk dalam hal penggunaan bensin.

 

Ada kebocoran pada vacuum

Suara mesin ngelitik bisa saja terjadi karena adanya kebocoran pada vacuum di bagian inject manifold. Hal ini akan menyebabkan kadar oksigen menjadi banyak sehingga mobil akan terasa cukup berat ketika digas pada rpm yang tinggi dan juga ada suara ngelitik.

 

Kotoran karbon

Penyebab lainnya adalah adanya kotoran karbon pada bagian injektor bensin, katup, hingga permukaan piston. Jika beberapa komponen ini kotor maka bisa menghasilkan suara ngelitik yang cukup keras apalagi saat pengemudi menginjak gas pada rpm tinggi. Apabila sudah kotor, maka ada baiknya untuk langsung dibersihkan agar tidak mempengaruhi kerja dari mesin.

 

Filter udara sudah kotor

Komponen yang harus sering dibersihkan setidaknya sebulan sekali adalah filter udara. Jika filter ini kotor maka aliran udara menjadi tidak lancar sehingga hal ini yang menyebabkan adanya suara ngelitik di mesin. Selain itu, dampak lain jika filter udara kotor yaitu mobil terasa tidak bertenaga karena ruang pembakaran tidak memiliki udara yang cukup.

 

Itulah kelima penyebab mesin mobil ngelitik yang membuat pengemudi jadi tidak fokus karena khawatir ada masalah pada mesin. Biasanya masalah ini sering terjadi pada mobil bekas yang tidak terawat jadi perlu hati-hati jika beli kendaraan second. Sebaiknya jangan ambil risiko beli mobil bekas sembarangan karena sekarang ada mobbi yang menawarkan mobil bekas berkualitas yang bebas banjir dan bebas tabrakan kepada banyak orang. Kelebihan dari platform mobbi yaitu harganya terbilang kompetitif, proses inspeksi yang lengkap, dan ada garansi untuk pembeli.

TOLONG DIBAGIKAN YA :

0 Response to "Sedang Gas Dalam RPM Tinggi Lalu Ada Suara Ngelitik, Apa Penyebabnya?"

Posting Komentar

Terima kasih sudah membaca blog ini, silahkan tinggalkan komentar dengan sopan dan tidak mengandung unsur SARA atau pornografi serta tidak ada link aktif. Mohon maaf kalau komentarnya dibalas agak lambat. Kolom komentar ini kami moderasi, jadi kalau ada komentar yang tidak sesuai dengan ketentuan tidak akan dipublikasikan.