Beranda · Matematika SMP · Matematika SMA · Fisika SMP · Fisika SMA · Kimia SMP · Kimia SMA ·

Contoh Soal Perbandingan Segmen Garis Segitiga


Pada postingan perbandingan segmen garis, ada seorang yang tak bernama alias Anonim bertanya bagaimana cara mengerjakan soal jika segitiga tersebut dibagi oleh tiga buah baris. Kebetulan Mafia Online belum membahas soal yang bentuknya seperti itu, jadi pada kesampatan ini akan dibahas untuk menjawab pertanyaan tersebut. Cara pengerjaanya pun sama seperti cara pengerjaan pada segitiga yang dibagi oleh satu maupun dua baris. Nah sebelum Anda mencoba memahami contoh soalnya coba anda pelajari terlebih dahulu tips dan trik cara mengerjakan soal perbandingan segitiga.Oke, kalau sudah silahkan pahami contoh soal berikut.

Contoh Soal
Perhatikan gambar di bawah ini!

Jika panjang AC = 20 cm, BF = 4 cm, DF = 3,5 cm dan AB = 16 cm. Hitunglah panjang FG, DE, dan AD!

Penyelesaian:
Untuk mencari panjang FG gunakan perbandingan ∆BFG dengan ∆ABC, maka diperoleh:
AB:BF = AC:FG
Atau
AB/BF = AC/FG
16 cm/4 cm = 20 cm/FG
16 cm . FG = 20 cm . 4 cm
FG = 20 cm . 4 cm/16 cm
FG = 5 cm
Jadi panjang FG adalah 5 cm


Sekarang cari panjang DE dengan menggunakan perbandingan ∆BDE dengan ∆ABC, maka diperoleh:
DE : AC = BD:AB
atau
DE/AC=BD/AB (dalam hal ini BD = BF+DF = 7,5 cm)
DE/20 cm = 7,5 cm/16 cm
DE = 20 cm . 7,5 cm/16 cm
DE = 9,375 cm
Jadi panjang DE adalah 9,375 cm

Sekarang cari panjang AD dengan menggunakan konsep penjumlahan, yakni:
AB = AD + DF + BF
AB = AD + BD
AD = AB – BD
AD = 16 cm – 7,5 cm
AD = 8,5 cm
Jadi panjang AD adalah 8,5 cm.

Bagaimana? Masih bingung? Kalau masih punya kendala dalam mengerjakan soal-soal perbandingan segmen garis silahkan tanyakan pada kolom komentar. Untuk memantapkan pemahaman Anda tentang perbandingan segmen silahkan tes kemampuan Anda dengan menjawab soal-soal di bawah ini.

0 Response to "Contoh Soal Perbandingan Segmen Garis Segitiga"

Posting Komentar

Terima kasih sudah membaca blog ini, silahkan tinggalkan komentar dengan sopan dan tidak mengandung unsur SARA atau pornografi serta tidak ada link aktif. Mohon maaf kalau komentarnya dibalas agak lambat. Kolom komentar ini kami moderasi, jadi kalau ada komentar yang tidak sesuai dengan ketentuan tidak akan dipublikasikan.